Informasi untuk Pengunjung

Keselamatan pasien adalah prioritas utama kami. Untuk mendapatkan tata tertib terbaru untuk pengunjung rumah sakit, baca imbauan untuk pasien dan pengunjung.

Ingin membesuk anggota keluarga, teman, atau orang terkasih yang dirawat inap di Mount Elizabeth Hospital?

Kami mohon kerja sama Anda untuk mengikuti tata tertib bagi pengunjung agar semua pasien kami dapat beristirahat dan mendapatkan dukungan yang cukup selama masa pemulihan.

Tata tertib dan jam besuk

Ruang rawat umum

Jam besuk adalah pukul 08.00–20.00 setiap hari.

Tata tertib pengunjung

Perlu diperhatikan:

  • Setiap pasien boleh dibesuk rombongan maksimal 2 orang.
  • Anak-anak di bawah usia 5 tahun sebaiknya tidak ikut dibawa berkunjung. (Staf ruang rawat kami mungkin dapat membuat pengecualian jika anak tersebut adalah anak atau cucu pasien.)

Unit Perawatan Intensif (ICU) dan Unit Ketergantungan Tinggi (HDU)

Tersedia dua slot besuk setiap hari:

  • 12.00–14.00
  • 17.00–19.30

Tata tertib pengunjung

Perlu diperhatikan:

  • Setiap pasien ICU membutuhkan banyak istirahat sehingga hanya boleh dijenguk rombongan maksimal 2 orang selama jam besuk.
  • Anak-anak di bawah usia 5 tahun sebaiknya tidak ikut dibawa berkunjung. Namun, staf ruang rawat kami mungkin dapat membuat pengecualian jika anak tersebut adalah anak atau cucu pasien.

Lokasi rumah sakit kami

Rumah sakit kami berlokasi strategis di jantung kota Singapura, yaitu Orchard Road, dengan kemudahan akses fasilitas dan jaringan transportasi.

AlamatMount Elizabeth Hospital
3 Mount Elizabeth
Singapore 228510

Cara menuju ke lokasi
Nomor kontak+65 6737 2666
Fasilitas Makanan & Berbagai KebutuhanDi lokasi rumah sakit, tersedia beragam pilihan tempat makan, toko ritel, dan fasilitas untuk pasien dan pengunjung.

Rumah sakit kami berlokasi strategis di sentra layanan medis Singapura di Novena.

AlamatMount Elizabeth Novena Hospital
38 Irrawaddy Road
Singapore 329563

Cara menuju ke lokasi
Nomor kontak+65 6933 0000
Fasilitas Makanan & Berbagai KebutuhanDi lokasi rumah sakit, tersedia beragam pilihan tempat makan, toko ritel, dan fasilitas untuk pasien dan pengunjung.

Anjing pemandu di rumah sakit

Anjing pemandu di rumah sakit

Rumah sakit kami ramah anjing pemandu. Anjing pemandu diperbolehkan memasuki rumah sakit kami untuk membantu pasien dan pengunjung dengan gangguan penglihatan agar dapat bergerak secara mandiri.

Namun, tidak semua area di rumah sakit kami bisa diakses anjing pemandu. Jika perlu, hubungi resepsionis kami sebelum Anda berkunjung: